Oleh karenanya, Kemenparekraf kembali menghadirkan Santri Digitalpreneur Indonesia. Untuk tahun ini akan dilaksanakan secara luring di delapan kota/kabupaten di Indonesia. Diantaranya Serang, Padang, Cirebon, Tasikmalaya, Sidoarjo, Bondowoso, Bangkalan, dan Banjarmasin.
Para peserta Santri Digitalpreneur Indonesia 2022 akan menerima pelatihan materi dasar, berdiskusi, serta serangkaian praktek yang akan membuat para santri memahami materi secara komprehensif.
Materi pelatihan akan diberikan oleh para professional yang berkompeten di bidang kreatif dan digital, serta animasi.
“Tentunya kami kami akan menghadirkan professional digital terbaik yang akan berbagi ilmu keterampilan serta pengalaman secara langsung di pesantren-pesantren di delapan kota,” ujar Menparekraf.
Dari setiap kota/kabupaten akan dipilih satu kelompok terbaik. Nantinya akan mempresentasikan hasil karya mereka dalam acara Demo Day yang berlangsung di Jakarta pada 27 September 2022, dalam rangkaian peringatan hari Santri Nasional.
Discussion about this post