“Selama ini karena adanya pandemi Covid-19, acara peringatan HUT Kastor tidak bisa kita rayakan seperti ini. Momen ini, pemerintah sudah mengizinkan sehingga kami semua bisa berkumpul bersama masyarakat Toraja yang ada di Kendari. Kami sangat bersyukur dan bergembira,” kata Anton Timbang selaku tuan rumah.
Menurutnya, ada beberapa lomba yang diadakan dalam HUT Kastor kali ini, seperti lomba menyanyi, pembacaan ayat al kitab dalam bahasa Toraja, vokal grup, dan lomba domino.
“Saya berharap semoga Kastor kedepannya bisa semakin baik, kompak, sehingga di mana pun berada kebersamaan itu selalu ada. Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung. Di mana pun kita berada, di situlah kita akan membaur bersama membangun kemajuan daerah,” ujar Anton.
Discussion about this post