Sementara itu, menurut laporan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bahteramas Kendari, Hasmudin ada 31 pasien kasus DBD yang dirawat di tempatnya.
“Pasien kami saat ini secara keseluruhan sebanyak 298 orang, 31 di antaranya adalah pasien DBD,” kata Hasmudin.
Olehnya itu, di tengah musim penghujan saat ini, Pj Gubernur Andap menginstruksikan Dinas Kesehatan, Rumah Sakit, dan Puskesmas lebih meningkatkan kewaspadaan dan memperbaiki mekanisme monitoring dan evaluasi khususnya terhadap wabah DBD.
Discussion about this post