Kesuksesan program RBB, kata Susilowati, tidak lepas dari dukungan pelaku brand di Indonesia yang telah menjadi sponsor. Keberhasilan program yang telah menjadi kegiatan rutin yang berlangsung dalam 5 tahun terakhir, juga tidak lepas dari respon masyarakat penerima yang selalu menanti program RBB setiap tahun di bulan Ramadan.
“Terakhir, tentu saja kesuksesan program ini juga tidak luput dari kerja keras seluruh Tim Media Infobrand Group, dalam mengajak para pelaku brand untuk menjadi donatur, mengemas kegiatan dan bingkisan, serta menyalurkannya ke sejumlah wilayah,” imbuh Susilowati.
Susilowati mengatakan, tujuan dari program RBB adalah mengajak pelaku brand untuk berbagi kebaikan di bulan yang penuh berkah. Harapannya tentunya, seluruh donasi yang diberikan dapat menjadi berkah, tidak hanya bagi penerima, tapi juga untuk perusahaan sebagai donatur.
Karena itu, Susilowati mengajak seluruh perusahaan/brand di Indonesia dapat terlibat dan berpartisipasi dalam kegiatan RBB di tahun-tahun yang akan datang.
Melalui kegiatan ini, selain dapat menyalurkan kebaikan dengan tepat sasaran, perusahaan/brand donatur juga mendapatkan publikasi sehingga menjadi sarana branding dan promosi yang tepat.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post