PMT ini mendapat respon positif dan didukung penuh oleh masyarakat Nambo Jaya dan Sainoah Indah. Hal tersebut terlihat dari antusiasme masyarakat yang sangat tinggi.
Respon positif yang diberikan masyarakat ini ternyata bukan hanya kegiatan PMT saja, tetapi juga kegiatan apa saja yang diselenggarakan perusahaan.
“Terima kasih atas kegiatan ini, sangat bermanfaat, tidak saja bagi anak-anak tetapi juga para ibu. Kegiatan ini sekaligus membuka kesadaran para ibu dan orang tua, tentang pentingnya gizi yang baik bagi bayi dan anak-anak. Biasanya makanan tambahan hanya sedikit, sekarang jumlahnya lebih banyak. Terima kasih GKP,” ujar Daniati, seorang ibu warga Sainoa Indah usai mendapatkan susu dan biskuit bayi.
Sesuai agenda, pada awal Desember nanti kegiatan serupa akan dilaksanakan di lima desa di Roko-Roko Raya.
“Kegiatan PMT untuk lima desa di Roko-Roko Raya akan dilaksanakan di awal Desember sesuai jadwal Posyandu masing-masing desa,” pungkas Idris Toande, PIC program PMT CSR PT GKP.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post