PENASULTRA.ID, KONAWE KEPULAUAN – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) memiliki program Bina Keluarga Lansia (BKL). Program ini diterapkan tak lain untuk meningkatkan pengetahuan serta keterampilan bagi keluarga yang mempunyai orang tua atau lanjut usia.
Lewat ragam kegiatan yang dikemas melalui 7 dimensi lansia tangguh, Perwakilan BKKBN Sulawesi Tenggara (Sultra) mengedukasi 20 kader BKL pada lokus Pro PN Lansia tahun 2023 di Kantor Dinas P2KBP3A Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep), Selasa 8 Agustus 2023.
Adapun ke-7 dimensi lansia tangguh yang dimaksud meliputi dimensi spiritual, intelektual, fisik, emosional, sosial kemasyarakatan, profesional dan vokasional serta lingkungan yang bertujuan supaya SDM lansia dapat mandiri, sejahtera, dan bermartabat diusia senjanya.
Discussion about this post