“Kita masih menunggu,” kata Fadlil saat pelatihan jurnalistik disalah satu hotel di Kota Kendari baru-baru ini.
Diketahui, penyaluran STB tahap pertama saat ini masih berproses di wilayah Pulau Jawa dan Sumatera.
Fadlil berharap, pemerintah pusat segera menyalurkan STB terutama bagi warga kurang mampu sehingga bisa menyaksikan siaran TV digital yang bersih gambarnya dan jernih suaranya.
Sementara itu, dikonfirmasi terpisah, Kadis Kominfo Sulawesi Tenggara (Sultra), M Ridwan Badallah mengaku pihaknya tidak dilibatkan dalam pengadaan perangkat, penentuan masyarakat penerima hingga pembagian STB gratis ini.
“Kami tidak diberi kewenangan dengan Kemenkominfo. Bukan hanya Sultra, tapi Kominfo di 34 provinsi dan 514 kabupaten kota se Indonesia tidak dilibatkan,” ujar Ridwan belum lama ini.
Discussion about this post