Dalam Konferwil tersebut, tambah Safrun, ia menyampaikan kepada Ketua PWNU Sultra terkait dengan perkembangan serta pembentukan PC IPNU kabupaten/kota.
“Saya selaku Ketua PW IPNU memberikan motivasi kepada ketua-ketua PC IPNU untuk selalu melakukan konsolidasi organisasi semua tingkatan serta memperkuat kaderisasi,” ungkap Safrun.
Dalam Konferwil tersebut dihadiri delapan PC IPNU kabupaten/kota di Sultra selaku pemilik suara sah. Dan berdasarkan hasil Konferwil VII IPNU Sultra, mayoritas PC IPNU Sultra menjatuhkan pilihan kepada Febriansyah Luhulima sebagai Ketua PW IPNU Sultra periode 2022-2025.
Discussion about this post