Melalui registrasi di digital channel, pelanggan dapat memilih ragam pilihan paket JITU 1 tersebut dapat dinikmati dengan harga berlangganan mulai Rp265 ribu/bulan dengan bonus telepon rumah hingga 100 menit (lokal/interlokal), serta mendapatkan kecepatan internet mulai dari 30 Mbps hingga 50 Mbps.
IndiHome juga menyediakan promo paket High Speed JITU 1 untuk kecepatan internet 100 Mbps, dengan harga berlangganan Rp.395 ribu/bulan, dan bonus langganan platform streaming IndiHome TV, Disney+ Hotstar, dan MAXstream.
Saat ini, IndiHome di wilayah Regional Sulawesi yang juga mencakup Maluku Utara, telah menghadirkan konektivitas internet menggunakan jaringan fiber optik yang tersebar di 91 kota.
“Kami berharap, hadirnya promo paket JITU 1 melalui registrasi di digital channel dapat menambah penetrasi jumlah pelanggan dan Telkomsel bersama IndiHome akan terus berinovasi dan mendukung berbagai aktivitas dan hiburan digital keluarga di rumah,“ Karlina memungkas.
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post