“Dengan diresmikannya Kampung Bahari Nusantara diharapkan dapat membantu pemerintah daerah dalam upaya mensejahterakan masyarakat terutama masyarakat pesisir,” kata Abdul Kadir Mulku.
Ia mengatakan, dipilihnya Desa Ranooha sebagai Kampung Bahari Nusantara karena dinilai memiliki potensi yang dapat dikembangkan dan mempu menunjang perekonomian desa.
“Potensinya yaitu hutan mangrove dan kelautan lainnya. Semoga desa ini mampu jadi desa percontohan di desa lainnya di Sultra,” Abdul Kadir Mulku memungkas.
Untuk diketahui, dalam kunjungan kerja tersebut, Wakasal juga memberikan bantuan berupa 182 paket sembako dan bantuan mobil perpustakaan keliling.
Kemudian bantuan sumur bor, bantuan televisi dan meninjau usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
https://youtu.be/PJTk5hEAfyI
Discussion about this post