PENASULTRA.ID, MAKASSAR – Telkomsel Regional Sulawesi menghadirkan berbagai produk dan solusi digital yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan selama Ramadan dan Idulfitri (Rafi) 2025, mulai dari paket data dengan kuota besar, layanan hiburan digital, hingga berbagai solusi yang mempermudah aktivitas pelanggan.
Beragam promo juga dihadirkan memberikan nilai tambah yang dapat dinikmati pelanggan di aplikasi MyTelkomsel maupun mitra resmi Telkomsel.
Di samping itu, Posko Siaga Rafi tersebar di 21 titik keramaian atau point of interest (POI) di berbagai wilayah Sulawesi dan Maluku Utara dengan menghadirkan dua posko flagship dan lima posko reguler untuk mendukung pelayanan pelanggan secara langsung, menyediakan hiburan interaktif, dan menghadirkan pengalaman digital istimewa.
Ragam promo dari Telkomsel di Posko RAFI dari jajaran Mobile Program hadir berbagai produk prabayar dan digital, recharge pulsa dan paket data, paket HALO, aneka pilihan nomor cantik, lucky wheel, perdana By.U games competition, pilihan device smartphone , dan e-SIM.
Selain itu, IndiHome menyediakan registrasi IndiHome berhadiah langsung, add on dan upgrade IndiHome, Telkomsel Orbit, EZNet Wireless dan IndiHome Experience.
Dari Retention dan Loyalti dihadirkan penukaran Telkomsel Poin dengan merchandise, sembako dan penawaran menarik lainnya.
General Manager Consumer Business Region Sulawesi Telkomsel, Kuntum Wahyudi mengatakan, selama momen Rafi ini, Telkomsel hadir bersiaga untuk menyambungkan semangat pelanggan melalui ragam produk dan layanan unggulannya.
Discussion about this post