PENASULTRA.ID, BOMBANA – Mobil yang mengangkut rombongan mahasiswa Fakultas Teknik, Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari mengalami kecelakaan tunggal di jalan poros Desa Lameroro, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Bombana, pada Senin 7 Juni 2021 sekitar 17.20 Wita.
Diketahui, rombongan mahasiswa UHO tersebut dalam misi menjalankan kegiatan penelitian di wilayah Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Atas peristiwa naas itu lima orang dilaporkan meninggal dunia. Sementara empat orang lainnya dikabarkan kritis dan saat ini dalam perawatan medis.
“Lima orang meninggal, dua orang dirawat di RSUD Bombana dan dua lagi dirujuk di rumah sakit di Kendari,” kata Kasat Lantas Polres Bombana, AKP Muhammad Arifin Fajar saat dikonfirmasi.
Discussion about this post