Oleh: Rusdianto Samawa
Pengalaman Anies Baswedan saat Gubernur Provinsi DKI Jakarta berupaya untuk entaskan stunting. Gizi paling penting dalam masa pertumbuhan anak. Kasus kekurangan gizi, masalah mendasar yang perlu segera ditangani dengan baik. Waktu itu, di Jakarta ada 27% kasus stunting. Namun, ada periode selanjutnya 0% kasus (bebas stunting). Itulah prestasi Anies Baswedan memimpin Jakarta.
Bentuk pencegahannya, adanya keterlibatan organisasi sosial kemasyarakatan, TNI dan Polri. Dengan demikian, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta saat itu bekerjasama dengan masyarakat. Karena masalah stunting adalah satu dari sekian banyak deretan ketimpangan.
Untuk Indonesia, Pasangan AMIN pada pilpres 2024 berkomitmen kuat tuntaskan stunting. Bahkan nyatakan perang gerilya terhadap penyakit lintas generasi itu. Pasangan AMIN, sudah membaca prevalensi stunting di perkotaan capai 32%, memang lebih rendah dibanding di pedesaan capai 42%.
“Angka ini harus kita kurangi dan para orang tua harus lebih serius perhatikan makanan dan asupan yang diberikan kepada anak-anak, terutama di 1.000 hari pertama kehidupannya, karena di situlah kuncinya,” Kata Anies saat konpers dengan media (8/12/23).
Discussion about this post