Setiap mahasiswa sudah harus merencanakan masa depan sejak dini, sehingga sudah harus mengakses informasi baik seputar kesehatan fisik, seperti pemenuhan gizi, kesehatan reproduksi, dan lainnya, hingga kesehatan mental dan spiritual. Dengan persiapan tersebut, tentunya kehidupan mahasiswa akan lebih berkualitas.
“Inilah peran Duta GenRe yang nantinya mengkampanyekan kepada masyarakat kampus pentingnya menjadi generasi berencana dan mengkampanyekan kesehatan remaja,” ujar Husain.
Sementara itu, Agus Salim mengatakan, Duta GenRe merupakan duta remaja yang peduli kehidupan berencana dan memiliki kepedulian untuk mengatasi banyaknya permasalahan krusial di masa remaja.
Tujuan utama kegiatan tersebut adalah menyiapkan generasi berencana yang peduli dengan isu kependudukan dan remaja
Discussion about this post