Selain menjelaskan tentang sistem pendidikan Turki, di sampaikan juga tata cara, dan strategi lolos beasiswa prestisius ini. Termasuk, soal budaya dan pengalaman hidup di negeri dua benua.
“Alhamdulillah ini first session. Kita akan buat ber seri untuk diskusi beasiswa dan pendidikan bagi teman yang mau mencari informasi kuliah ke luar negeri,” ujar Badrul, Koordinator Diskusi di Markaz Iskada Lambhuk.
Diskusi yang juga terbuka untuk umum ini diharapkan dapat memberi manfaat bagi peserta yang suka dengan dunia pendidikan. Diskusi ini akan diadakan rutin tiap Senin pukul 14.00-16.00 dengan narasumber para mahasiswa Aceh alumni dari berbagai negara.
Discussion about this post