PENASULTRA.ID, MUNA – Sepekan atau H-7 jelang lebaran Idulfitri 1444 Hijriah/2023, penumpang arus mudik di Pelabuhan Nusantara Raha Kabupaten Muna mulai memperlihatkan peningkatan.
Kepala Kantor Unit Pelayanan Pelabuhan Nusantara (KUPP) Kelas II Raha, Taufan Eka Putra mengatakan, penumpang arus mudik, baik dari kapal pelni, kapal malam maupun kapal cepat yang tiba di Pelabuhan Nusantara Raha mulai melonjak.
Penumpang kapal pelni tujuan pelabuhan Nusantara Raha yang biasanya kurang lebih 100 sampai 200-an orang, kini mencapai 600 orang lebih.
Discussion about this post