ASR ingin jika ia dan pasangannya terpilih, tidak ada lagi isu terkait sulitnya generasi bangsa dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Sudah ribuan pelajar yang kami berikan bantuan beasiswa ASR, ini menjadi salah satu bentuk kepedulian saya terhadap pendidikan akan generasi penerus,” ASR menambahkan.
Olehnya, paslon nomor urut 2 ini berharap dengan berbagai program tersebut maka dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Sultra.
“Mudah-mudahan semua mimpi-mimpi saya dan Pak Hugua yang sudah tertuang dalam visi dan misi kami bisa segera terealisasi jika kami diberikan amanah untuk memimpin Sultra,” ASR memungkas.
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post