Ni Luh menjelaskan, Kepulauan Riau memiliki peran dan posisi strategis dalam menunjang pencapaian target kunjungan wisman ke Indonesia.
Letaknya yang berbatasan laut dengan Singapura dan Malaysia menjadikan provinsi kepulauan ini sebagai satu dari tiga pintu masuk terbesar wisman ke Indonesia setelah Bali dan Jakarta. Kepri juga memiliki pantai-pantai luar biasa indah dan budayanya juga sangat kaya.
“Dengan adanya potensi ini ke depan diharapkan length of stay wisatawan bisa lebih lama lagi sehingga spending-nya lebih banyak. Oleh karena itu dibutuhkan atraksi wisata yang lebih beragam. Saya optimistis target kunjungan wisatawan mancanegara dapat kita capai,” kata Ni Luh.
Dalam acara ini, Wamenpar membuka acara dengan prosesi menggunting pita dilanjutkan dengan penyambutan 6 wisatawan mancanegara yang terdiri dari 2 orang asal Jepang, 1 orang asal AS, 1 orang asal Rusia, dan 2 orang asal Singapura melalui pemberian hand bouquet, pemasangan tanjak, dan pemberian goodie bag berisi suvenir.
Penyambutan Wisman di Pintu Bali
Adapun penyambutan wisman di Bali dilaksanakan di Arrival Hall Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai (IGNR) bagi wisman Australia penumpang maskapai Garuda Indonesia.
Acara penyambutan wisman di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali dihadiri oleh Deputi Bidang Pemasaran, Ni Made Ayu Marthini, Direktur Pemasaran Pariwisata Regional I, Wisnu Sindhutrisno, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Tjokorda Bagus Pemayun.
Kemudian ada juga Direktur SDM dan Digital InJourney, Herdy Harman, CEO Regional II InJourney Airports, Wahyudi, General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai, Ahmad Syaugi Shahab, General Manager Garuda Indonesia Branch Office DPS, Ade Nurman, Direktur Politeknik Pariwisata Bali, Ida Bagus Putu Puja, dan Sekretaris DPD ASITA Bali, Nyoman Subrata.
Deputi Bidang Pemasaran Kemenpar, Ni Made Ayu Marthini mengatakan penyambutan dilakukan untuk penumpang wisman dengan penerbangan full service dari Australia yang menggunakan pesawat Garuda Indonesia dari Melbourne, dengan nomor penerbangan GA719.
Discussion about this post