Namun yang terpenting, hukuman bagi kejahatan ini akan dijalankan oleh negara tanpa pandang bulu. Kemudian, masyarakat akan pun dibina kesadarannya dalam sistem Islam agar menjadi masyarakat yang peduli. Setiap individu diwajibkan untuk mendapatkan sistem pendidikan Islam agar memiliki pemikiran berbasis aqidah Islam dan bertakwa kepada Allah Ta’ala.
Sistem hukum Islam yang dijalankan oleh penguasa dalam Islam tanpa memandang status dan kedudukan pun akan mampu melindungi dan membuat masyarakat merasa aman. Sehingga secara otomatis masyarakat tidak akan melakukan penghakiman sendiri.
Aturan Islam pun akan melarang masyarakat untuk melakukan penyiksaan dan penganiayaan terhadap sesama manusia. Apalagi kepada pekerja dan pegawai yang bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Negara akan memastikan setiap hukum mampu melindungi keamanan dan kenyamanan pekerja dalam setiap pekerjaan yang dilakukannya.
Inilah yang menjadikan setiap masyarakat mampu sejahtera, tentram, jika sistem Islam diterapkan. Wallahu’alam bisshawwab.(***)
Penulis: Muslimah Pegiat Literasi
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post