Sejumlah persoalan administrasi yang menjadi kebutuhan daerah tidak mengalami hambatan yang berarti. Kami merasakan sangat lancar, cepat dan efisien. Hal ini patut diapresiasi. Memang, tim PWI Pusat yang solid dan lincah sangat membantu kami daerah. Mulai dari urusan UKW, Kartu Pers PWI dan sejumlah hal ikhwal lainnya yang menjadi kebutuhan daerah lancar jaya diselesaikan.
Selain itu, kami benar-benar merasakan kehadiran pengurus PWI Pusat. Termasuk ketika menghadapi sejumlah persoalan baik di internal daerah, maupun yang berhubungan dengan pihak eksternal. PWI Pusat cepat tanggap dan membantu menyelesaikannya dengan sangat baik. Sejumlah program daerah pun mendapat dukungan penuh PWI Pusat sehingga dapat berjalan dengan baik.
Kehadiran sosok Ketua Umum PWI pusat dan jajarannya benar-benar kami rasakan. Hal ini, tidak saja membesarkan hati kami, tapi juga meneguhkan posisi khususnya PWI daerah dan kami sebagai pengurus dan anggota PWI lainnya. Hal ini cukup mudah dilihat melalui rekam jejak digital.
Bagi kami pengurus di daerah, sosok Bang Atal dan jajarannya, lebih daripada sebagai Ketua Umum PWI Pusat tapi sudah seperti orangtua yang mengayomi, menuntun dan membantu kami dalam menyelesaikan berbagai persoalan yang kompleks itu. Selain itu, kami merasakan mendapat perlindungan dari organisasi yang menjadi rumah profesi wartawan.
Bang Atal, dengan pembawaan yang low profile, humbel dan terkadang terkesan ceplas ceplos justru membuat kami merasa tak berjarak. Semua orang merasa dekat dengan Bang Atal.
Kita butuh sosok seperti ini, sosok yang tidak birokratis. Sosok yang ‘merakyat’, sosok yang tidak elitis, sosok yang telah mewakafkan waktunya untuk mengurusi PWI sehari 24 jam, seminggu 7 hari dan sebulan 30 hari.
Bang Atal datang ke satu PWI daerah, ke PWI daerah lainnya. Meski dalam situasi pandemi covid 19 sekali pun, yang tentu saja mungkin jika orang lain akan berpikir seribu kali untuk mengunjungi daerah dalam situasi itu. Tapi tidak bagi Bang Atal. Dia datang membesarkan hati kami, memompa semangat kami dan memastikan program daerah berjalan.
Discussion about this post