Bahkan, Kabid Perkebunan Dinas Pertanian Pertanian Provinsi Kaltara Maimunah menyebut hadirnya PAT Mandiri memberikan kontribusi positif untuk seluruh masyarakat Kaltara.
Pastikan Kesiapsiagaan Pelayanan, Direksi Pertamina Patra Niaga Blusukan di Sulawesi https://t.co/uqiu9Wr3cC
— Penasultra.id (@penasultra_id) December 31, 2021
Serta memberikan pandangan bahwa pemuda di Kaltara itu mampu mengembangkan perekonomian melalui sektor pertanian, perikanan dan peternakan.
Dikatakan Irwan, kehadiran PAT Mandiri di Kaltara telah melihat bahwa bertani harus menjadi cita-cita bagi anak-anak muda di masa yang akan datang. Karena sektor pertanian mempunyai prospek bagus.
Bukan hanya itu, sambung dia, kehadiran PAT Mandiri harus menjadi contoh dalam bertani karena diperlukan pola baru dalam menggarap sektor pertanian dengan pola modern.
“Kita ketahui bersama bahwa sektor pertanian salah satu pondasi perekonomian bagi negara. Sehingga diperlukan suatu kerangka paradigma untuk mengajak anak-anak muda terjun di sektor pertanian. Bahkan PAT Mandiri telah menawarkan konsep baru dalam bertani untuk mengedukasi masyarakat dalam menggarap suatu lahan,” ucap Irwan.
Disini lain, lanjut dia, PAT Mandiri di Kaltara hadir untuk menjadi pemasok utama komoditas cabe. Penggagas PAT Mandiri berharap anak muda harus terlibat dan tidak gengsi menjadi seorang petani karena sektor pertanian sangat menjanjikan.
Discussion about this post