Mengingat momentum libur lebaran pada 2022, Menparekraf memprediksi pergerakan ekonomi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif mencapai hingga Rp72 triliun. Maka pelaku ekonomi kreatif khususnya di Jakarta Selatan harus memanfaatkan momen ini dengan optimal.
“Tentunya dengan semangat ramadhan berbagi mereka (pelaku ekraf) tidak hanya berbagi gagasan tapi juga berbagi kiat-kiat berkaitan dengan pemasaran, pendampingan, dan pelatihan. Harapannya kesempatan bulan suci ramadhan ini dapat meningkatkan omzet mereka dengan kualitas yang lebih baik, sehingga kebangkitan ekonomi dapat terwujud,” ujarnya.
Ia mengatakan, Kemenparekraf akan terus bekerja sama dengan Pemda, aparat keamanan, untuk memastikan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin.
Dalam kesempatan tersebut, Menparekraf Sandiaga juga memberikan tips mudik aman dan sehat. Pertama yakni istirahat yang cukup, persiapkan dengan baik, kondisi kendaraan prima, pastikan untuk selalu mengikuti anjuran dan hindari jadwal yang sangat padat, kemudian berupayalah untuk menjadi rombongan yang turut membeli produk ekonomi kreatif saat berwisata di obyek wisata.
“Harapannya kita bisa bangkit lebih baik, bangkit bersama dan menata ekonomi baru kita lebih baik. Pandemi mengajarkan kita banyak hal, bagaimana destinasi wisata harus memenuhi CHSE. Produk sentra ekonomi kreatif harus menawarkan produk-produk berkualitas sesuai sub sektor diandalkan. Semoga ini bisa terwujud di bulan Ramadhan ini,” ucap Sandiaga Uno.
Secara khusus, pada tahun ini, Menparekraf Sandiaga berencana merayakan hari raya Idul Fitri dengan tetap berada di Jakarta.
“Tradisi nya karena saya menikah dengan orang Betawi, semua keluarga ada di sini, ayah saya keluarga di Jakarta, ibu saya ada di Jawa Barat dan Jawa Tengah. Tradisinya setelah shalat Ied, 10 malam terakhir ini untuk sama-sama itikaf,” kata Sandiaga Uno.
Dengan begitu pula, Menparekraf akan memiliki kesempatan untuk memantau tiga destinasi wisata seperti Ragunan, Ancol, dan TMII saat hari H lebaran.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
https://youtu.be/BXaiQPXT5E8
Discussion about this post