“Dengan adanya kegiatan dari masjid ke masjid, Gerakan Magrib Mengaji, dan kegiatan lainnya yang ada di Kemenag dan kegiatan di pemda akan semakin memperkuat semua ikhtiar atas niat baik kita untuk menjaga dan menyelamatkan generasi dalam di era kemodernan dan teknologi yang semakin meluas,” Zainal menambahkan.
Sementara itu, Bupati Buton, La Bakry mengatakan, ini menjadi tantangan semua pihak dan remaja masjid di Buton untuk menjaga dan menyelamatkan generasi Buton di era kemodernan dan teknologi yang sudah meluas.
“Kepada remaja masjid di Buton untuk memanfaatkan waktu diantara Magrib dan Isya untuk melakukan kegiatan, seperti membaca Qur’an dan lainnya. Agar kiranya ini menjadi bentuk kebiasaan baik dan tentunya dapat membentuk karakter anak-anak kita kedepannya,” La Bakry memungkas.
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post