Ia berharap, para penggiat LSM khususnya di bidang pertambangan bisa bekerjasama untuk bahu membahu mewujudkan tercapainya tujuan demi memberikan kesejahteraan kepada masyarakat.
Ia menjelaskan, PT Tiran Group sangat mengharapkan dukungan anak-anak pribumi. Kalau warga asing saja datang menambang di daerah bisa diberi kesempatan, masa pribumi yang ingin membangun daerahnya mau diganggu. Ini kan merugikan potensi dari putra-putri terbaik bangsa.
“Kami dari PT Tiran Group selama ini sudah berusaha memberikan kontribusi terbaik pada daerah. Misalnya di Bombana kami telah membangun pabrik tebu, di Konawe Selatan ada pabrik perkebunan kakao, kacang mette, dan juga pabrik ternak termasuk tempat-tempat lainnya,” ulasnya.
“Semoga dengan kekompakan kita semua, bisa mewujudkan cita-cita kesejahteraan daerah kita tercinta ini,” pungkas Mantan Ketua Kaukus Lingkungan Legislatif Sultra itu.
Penulis: Basisa
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post