PENASULTRA.ID, MUNA – Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Muna Samudra Taufik mengimbau masyarakat Bumi Sowite untuk senantiasa budayakan hidup sehat dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Imbauan tersebut disampaikan Taufik untuk menangkal penyakit Demam Berdarah (DBD) dan malaria yang bisa saja terjadi saat musim penghujan seperti sekarang ini.
“Lingkungan harus bersih dan sehat, kaleng-kaleng bekas yang dapat menampung air dan tempat bertelurnya nyamuk yang menyebabkan demam biasa maupun DBD, itu segera disingkirkan,” kata Taufik di ruang kerjanya, Selasa 27 Desember 2022.
“Karena itu kita cintai kebersihan, ingat sudah memasuki musim hujan ini,” tambah Taufik.
Discussion about this post