Menurutnya, dengan mengaktifkan paket kuota belajar ini, pelanggan Telkomsel dapat menikmati kemudahan akses ke sejumlah platform aplikasi belajar daring dan konferensi video yang ada di paket ilmupedia dan conference.
“Seperti Rumah Belajar, Zenius, Quipper, Udemy, Duolingo, Sekolah.mu, Cakap, Bahaso, Cambridge, AyoBlajar, Zoom, CloudX, UMeetMe, Microsoft Teams, Cisco Webex, Google Meet, Google Classroom, dan ratusan situs belajar daring yang dikelola kampus dan sekolah hingga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI,” beber Adhi.
Ia berharap, paket kuota belajar dapat memperluas manfaat dari paket ilmupedia dan conference dengan menyediakan akses ke lebih banyak mitra penyedia platform yang telah berkolaborasi.
Baik itu platform edutech, institusi perguruan tinggi, dan pemerintah, sehingga dapat mendukung kenyamanan aktivitas proses pembelajaran jarak jauh secara daring dengan semangat #DiRumahTerusBelajar.
Discussion about this post