Menurutnya, banyak relawan pengurus masjid yang berasal dari Indonesia.
Selain dari Dewan Masjid, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Taiwan dan Lembaga Dakwah Nahdatul Ulama aktif menghidupkan kegiatan-kegiatan masjid antara lain Tempat Penitipan Anak (TPA) ketika orang tua bekerja, membuka kelas-kelas belajar Al Quran di hari Sabtu dan Minggu, bersama-sama Chinese Muslim Association memberi pencerahan-pencerahan berkaitan dengan moslem prayer room dan halal restaurant, bazaar dan lainnya.
“Taiwan ini peringkat ke 2 negara non moslem yang menggalakkan wisata ramah moslem,” papar Novi.
Menurutnya, sejak Juli 2022 hingga sekarang ini ada sekitar 70 orang berikrar menjadi mualaf di Taiwan. ”Hampir tiap bulan di masjid ini melayani mualaf,” lanjutnya.
Di Taipei terdapat dua masjid. Selain Masjid Raya tersebut juga ada masjid Kebudayaan Taipei yang berlokasi di jalan Xinhai Lane 25 No 3, Taipei. Mesjid Kebudayaan Taipei selesai dibangun tahun 1984 berlantai lima dengan arsitektur dan motif bangunan mengikuti gaya Islam klasik.
Ramah Muslim
Istilah ramah muslim dapat dimaknai dengan memberi kemudahan bagi kaum muslim untuk menunaikan kewajiban sehari-hari sebagai seorang muslim.
Mesjid menjadi pilar muslim untuk dapat menjalankan ibadah sholat. Taiwan yang mayoritasnya bukan muslim membuka diri dengan menyediakan ruang sholat di restoran-restoran halal lengkap dengan sajadah.
Akan halnya restoran, banyak restoran yang sudah berlabelkan “halal” dengan sertifikat dari otoritas setempat yakni Chinese Muslim Association.
Persyaratan untuk memperoleh sertifikat halal, digariskan oleh Biro Pariwisata, Kementerian Transportasi dan Komunikasi Taiwan antara lain diminta mengikuti training atau pelatihan tentang halal restoran ataupun pemahaman tentang friendly moslem restaurant yang diberikan oleh Chinese Muslim Association tersebut.
Selain tidak memasak daging babi, pada pelatihan tersebut juga dilatih untuk memisahkan peralatan dan bahan-bahan masakan di dapur. Jadi, restoran yang bersertifikat halal memiliki dua dapur. Satu dapur dengan peralatan dan bahan makanan untuk masakan umum, yang satunya lagi dapur dengan peralatan dan bahan makanan untuk memasak makanan halal.
Discussion about this post