PENASULTRA.ID, WAKATOBI – Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Komite IV, Amirul Tamim menghadiri langsung kegiatan Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa di Wakatobi.
Kegiatan tersebut digelar oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Sultra kepada 75 kepala desa (kades) dan aparatnya di Wangiwangi, Kamis 14 Juli 2022.
Sebagai mitra BPKP yang membidangi keuangan, Amirul Tamim berharap, workshop ini dapat membuat pemerintah desa (pemdes) lebih memahami pengelolaan dana desa (DD) yang dikucurkan melalui transfer daerah.
“Yang begitu besar sesuai dengan target dan sasaran sebagaimana diamanahkan perundang-undangan,” kata Amirul Tamim.
Menururnya, sebagai daerah pariwisata, setiap desa di Wakatobi harus diberikan peningkatan kapasitas penggunaan aplikasi Sistem Keuangan Desa (Siskeudes) yang dibuat BPKP.
Discussion about this post